Verifikasi Relawan Dan KTA KSJ Dilakukan July 2020

Editor: KSJ Medan author photo
MEDAN |Ksjmedan.com

Sejak 15 Agustus 2019 Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) digaungkan oleh sejumlah tokoh dan pegiat sosial, Komunitas ini makin berkembang setelah AKBP H.Ikhwan Lubis SH.MH, didaulat sebagai Dewan Pembina di edisi ke 7.

KSJ berbentuk Yayasan dan berbadan hukum tercatat di Kementrian Hukum dan HAM nomor AHU-0015990.AH.01.04 Tahun 2019 akte pendirian No. 131 Tanggal 28 Oktober 2019 npwp 93.403.457.0-112.000.

Dikatakan Saharuddin Ketua KSJ Pusat "Bahwa KSJ memasuki edisi ke 36 pada 17 April 2020 ditandai dengan pengukuhan KSJ Kota Tebing Tinggi, seiiring dengan besarnya animo masyarakat yang ingin bergabung bersama Lembaga Amal Sosial ini, maka kita akan melakukan verifikasi relawan dan kepengurusan sekaligus mengeluarkan Kartu Tanda Anggota (KTA) KSJ pada July 2020 mendatang, "ujar aktivis yang dikenal vokal menyoroti kebijakan publik ini kepada sejumlah media (14/04/2020) melalui sambungan selulernya.

Ditambahkan Saharuddin "mestinya bulan April 2020 ini KSJ diverifikasi oleh Kementrian Sosial Republik Indonesia sebagai Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS), "namun karena wabah covid -19 ini masih meluas, kesemuanya itu tertunda sampai batas waktu yang belum dapat ditentukan. tutupnya. (Tim/KSJ)
Share:
Komentar

Berita Terkini